Seiring dengan berkembangnya masyarakat kelas menengah di Indonesia, permintaan akan wine akan terus menguat. Oleh sebab itu, industrinya mulai diperhitungkan dan variannya makin beragam. Jika beberapa tahun lalu, wine masih terbatas di hotel berbintang, dewasa ini minuman hasil fermentasi buah anggur tersebut mampu menembus pasar hingga ke restoran atau bahkan supermarket. Di ranah lokal, Indonesia punya beberapa merek wine yang berasal dari perkebunan di tanah air, salah satunya adalah Sababay.  

10 Desember lalu, bekerjasama dengan Le Mieux Wine & Dine, winery yang berdiri sejak tahun 2010 ini menggelar acara wine tasting yang menghadirkan Yohan Handoyo, Deputy CEO Sababay sebagai pembicara. Sore itu, para tamu berkelas disuguhi beragam jenis wine produksi Sababay, seperti Pink Blossom (rosĂ© wine), White Velvet (white wine), Ludisia (sweet red wine), hingga Moscato d’Bali (sparkling white wine).


Pink Blossom berhasil memadukan rasa fusion berbalut dengan campuran rasa buah yang menyenangkan. Sementara White Velvet memikat lewat aroma buah apel yang kebanyakan disukai oleh kaum wanita. Sedangkan Moscato d'Bali, tak lepas dari palet rasa lidah lokal yang lebih suka dengan rasa manis, wine yang satu ini punya kurva penjualan yang terus meningkat. Memancarkan rasa manis berpadu dengan acidity seimbang, maka tak heran, jenis wine ini begitu diminati di tanah air. Namun bagi saya secara personal, Ludicia mampu menarik hati dimana minuman easy to drink ini tidak terlalu heavy.




Untuk menambah kenikmatan mengecap wine tersebut, para peserta juga melakukan food pairing dengan beberapa menu yang dibuat langsung oleh Head Chef Le Mieux, Ezio Gritti. Paduan favorit saya adalah Moscato dan Bruschetta dengan fresh tomato sebagai topping. Acidity yang tadinya pekat, kadarnya menurun seusai menyantap canapé tersebut.



Kegiatan mengevaluasi beragam aspek dari wine atau yang dikenal dengan istilah wine tasting kerap menjadi acara rutin yang marak digelar di Indonesia. Tentu ini berbanding lurus dengan gaya hidup kaum urban yang merebak di perkotaan. Selain memperkenalkan variasi wine unggulannya, melalui acara ini Sababay turut memendam visi dan misi. Sekarang kita boleh berbangga hati karena Indonesia juga punya produk wine sendiri yang perlu didukung keeksistensiannya.

Categories: